Home » » Gempa Aceh 2 Juli 2013

Gempa Aceh 2 Juli 2013

Written By Unknown on 02 Juli 2013 | 23.11

Gempa Bumi di Aceh

Gempa yang berkekuatan 6,2 SR kembali mengguncang Aceh. Gempa yang berpusat di 3,5 kilometer barat daya Kabupaten Bener Meriah pada selasa sore 2 Juli 2013 membuat puluhan orang mengalami luka ringan dan luka berat.

Menurut Badan Penanggulangan Bencana Daerah Aceh. "Sejumlah orang terluka dan dirawat di tiga rumah sakit setempat," disebutkan bahwa sedikitnya 22 rumah rusak berat terkena imbas gempa.

Gempa di Aceh ini mengakibatkan beberapa jaringan komunikasi serta jaringan internet terputus. Banyak bangunan-bangunan serta gedung di Aceh roboh dan retak. Saat ini kondisi warga mengalami kepanikan, mereka masih di luar bangunan karena takut akan terjadi gempa susulan. Untuk warga yang di rumah nya roboh, saat ini diungsikan ke daerah lapangan dengan tenda-tenda.

Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika mencatat gempa terjadi di darat pada kedalaman 10 kilometer. Gempa berpusat di 35 kilometer barat daya Kabupaten Bener Meriah dan 43 kilometer arah tenggara Kabupaten Bireuen. Getaran gempa terasa kuat hingga ibu kota Banda Aceh, yang berjarak 181 kilometer arah tenggara dari pusat gempa. BMKG memprediksi gempa ini tidak berpotensi tsunami.
Share this article :
Comments
6 Comments

6 komentar:

  1. wah kemaren tuh sob..
    semoga dak berdampak buruk.
    visit me back ya

    BalasHapus
    Balasan
    1. iya mas, semoga gempa nya tidak berdampak fatal. mksih mas udah mampir :D

      Hapus
    2. amiiien, kasihan sodara2 kita yang di aceh

      Hapus
    3. gak kebayang deh kalo jaringan komunikasi juga ikut putus, kasihan yah, setidaknya kita bantu pake do'a

      Hapus
    4. iya setidaknya kita bs bantu mereka dalam doa.

      Hapus
  2. waduh.. cukup parah yah berarti

    BalasHapus

Subscribe me on RSS
 
Privacy Policy | Disclaimer | Contact Us | About Me
Copyright © 2013. Felippe Blog - All Rights Reserved | Template Created by CreatingWebsite | Powered by Blogger